Tutorial Illustrator – Membuat Outline Text

Sebelumnya pernah dibahas Membuat Border Pada Text Di Illustrator namun kali ini dengan cara yang berbeda dan juga posting sebelumnya Tutorial Illustrator Membuat Gambar Bola, Nah disana terdapat text logo sederhana “PAPUA BOLA”.  Sebelum dimulai Tutorial Illustrator – Membuat Outline Text mari kita persiapkan.

Shortcut yang tak kalah penting adalah :

  • Ctrl+N : Membuat dokumen baru
  • T : Mengaktifkan Horizontal Type Tool / untuk membulai membuat text
  • Ctrl+G : Group
  • Shift+Ctrl+G : UnGroup
  • Alt + Klik + Geser object : Menggandakan object

 

Teknik Yang akan kita pelajari pada tutorial Illustrator ini adalah:

  • Type > Create Outlines
  • Obect > Path > Offset Path
  • Pathfinder > Add to shape area
  • Warp > …

 

Step 1

Ctrl+N, kemudian T.

Sebelumnya saya memakai font American Captain namun kali ini font yang dipakai adalah:

Font : Arial,  Style : Black, Fill : Black, Stroke : None

ketik : PAPUA, Dibawahnya ketik : BOLA

Kemudian Select kedua text tersebut klik Type > Create outlines

 

type_outlines

Selanjutnya select kedua text tersebut dan setting Align : Horizontal Align Center (ada di panel atas),

horizontal_align_centerKemudian Ctrl+G untuk membuat kedua text tersebut satu group. Select object tersebut lalu tekan dan tahan tombol Alt sambil klik mouse kiri dan geser kebawah, dengan ini teknik ini maka otomatis object tersebut digandakan.

bola_papua_ganda

 

Step 2

Select object yang pertama/yang atas, klik Object > Path > Offset Path…

Offset : 15 px
Joins : Mixer (atau sesuai selera ada Round, dan Bevel)

Klik OK.

 

Step 3

Klik kanan pada Oblect kemudian pilih > Ungroup

Aktifkan Pathfinder : Window > Pathfinder atau (Shift+Ctrl+F9)

Klik icon Add to shape area kemudian klik Expand

pathfinder_bola_papua

Klik kanan pada object pilih Release Compound Path

klik_kanan_object_bola_papu

Klik lagi icon Add to shape area kemudian klik Expand agar semua celah yang ada ditengah tertutup.

pathFinder_sukses

Step 4

Kembali ke object yang kedua, select dan ubah Fill : White kemudian geser ke tengah-tengah object pertama.

Select semua object dan setting Align ada dipanel atas : Horizontal Align Center dan Vertical Align Center agar sempurna di tengah-tengah satu sama lain.

bolaPaua_settingAlign

Select semua object dan tekan Ctrl+G untuk membuatnya menjadi satu Group.

 

Step 5 – Warp

Hampir selesai, namun kita tambahkan effect Warp.

Select group tersebut kemudian pada panel pilih Effect > Warp > Arch…

Isi Bend : 33, Klik OK

Dan jadinya seperti ini:

tutorial_illustrator_outlin

 

Catatan:

Setelah menjadikan object tersebut satu Group, sebelum menambahkan effect Warp setting Align sangat penting agar padding antar object bisa sama.

 

Effect Warna dan Stroke masih bisa di rubah atau ditambahkan dengan cara Ungroup terlebih dulu.

Oke, selamat mencoba.

2 thoughts on “Tutorial Illustrator – Membuat Outline Text

  1. kakak

    mantap makasih tutorialnya

  2. ika susanto

    thanks kakak..bermanfaat sekali..

Add a comment